Cara Mengetahui IP Laptop/Komputer Lain Menggunakan CMD

 IP Address CMD

Cara mengetahui IP Address Komputer / Laptop lewat cmd pada windows 10, cmd windows 11, cmd windows 8, cmd windows 7, dengan mudah dan cepat. Ok sobat jumpa lagi di Berbagi Itu Indah kali ini admin akan membagikan cara mudah mengetahui ip address di windows lewat cmd dengan mudah tanpa ribet. Dengan cara ini kalian bisa menemukan informasi seperti.


ip address.
Mac Address.
Host Name.
Primary Dns Suffix
Node Type.
IP Routing Enable.
WINS Proxy Enable.
Media State.
Connection-specific DNS Suffix.
Description.
Physical Address.
DHCP Enable.
Autoconfiguration Enable.
Link-local IPV6 Address.
IPV4 Address.
Subnet Mask.
Leases Obtained.
Lease Expires.
Default Gateway.
DHCP Server
DHCPv6 IAID.
DHCPv6 Client DUID.
DNS Servers.
NetBIOS over Tcpip.

Mungkin kalian termasuk seperti saya, yakni sering iseng kepada komputer / Laptop teman sendiri dimana kita bisa melakukan remote PC / Device teman kita yang satu jaringan local dengan kita. Atau menggunakan Command / Perintah pada CMD seperti " shutdown -i " agar device teman kita shutdown otomatis tanpa sepengetahuan teman kita.

Permasalahan utamanya bukan disitu tapi cara kita untuk mengetahui IP Address device teman kita ?, Nah untuk itu saya membuat tutorial cara mengetahui ip address komputer / laptop menggunakan cmd (Command Prompt) di windows.

Banyak sekali fungsi dari cmd ini. Mungkin jika dijelaskan satu persatu bisa lama dan panjang artikel kali ini, Untuk fungsinya akan saya berikan beberapa dibawah ini.

Seperti:

  • ipconfig
  • ipconfig/all
  • ipconfig/renew
  • shutdown -i
  • net view
  • delete File
  • telnet cmd
  • cmd windows 10
  • cmd android
  • shutdown windows 10
  • taskkill cmd
  • DLL

Pada cara mengetahui ip address komputer / laptop menggunakan cmd kali ini hanya 2 perintah yang akan kita gunakan.

Perintah Mengetahui IP Address PC Orang Lain

  1. ipconfig.

  2. ipconfig/all.

  3. Net View

Sedikit penjelasan mengenai ipconfig & ipconfig/all.

ipconfig - Akan menampilkan informasi sekilas dan beberapa informasi seperti interface yang aktif, IPV4 address, Default Gateway, Subnet Mask dll.

ipconfig/all - Akan menampilkan semua informasi terkait yang ada di device / perangkat komputer, desktop, laptop kita. Disana akan muncul tampilan semua informasi yang ada seperti IPV4 address, IPV6 address, Gateway, Dns, interface yang ada, mac Address dan lainnya.

Oleh sebab itu perintah ipconfig/all ini sangat berguna untuk sebuah kepentingan yang membutuhkan informasi mendetail.


Maka dari itu pentingnya kita untuk mengetahui perintah tersebut agar tidak membingungkan. Lanjut ke cara mengetahui ip address komputer orang lain.

Step Mengetahui IP Address PC/Laptop Lain.

  1. Seperti biasa Buka Command Prompt (CMD) di windows 7, cmd windows 8, cmd windows 10 & cmd windows 11.

  2. Setelah muncul CMD-nya kemudian Ketikan perintah " Net View " (Tanpa Tanda Petik). Jika bingung cek gambar dibawah.

    ipconfig cmd windows, ip address pc lewat cmd
    Net View Command Prompt (CMD)

  3. Perintah " Net View " ini berguna untuk Scanning atau Mencari perangkat PC, desktop, Laptop yang terkoneksi ke jaringan local yang akan kita jadikan target.

  4. Selanjutnya ketik perintah. " ping [Device Target] " Contoh : ping Eka-Kurniawan.

    Cek ip address komputer orang lain lewat CMD
    Mengetahui IP Komputer Lain

  5. Disana akan muncul informasi mengenai PC/Device punya EKA tersebut beserta ip address yang dapat kalian gunakan , Selesai.

Gunakan dengan bijak cara ini agar tidak terjadi permasalahan diantara kalian hehehe... Semoga berhasil

Jangan lupa share, Bookmark & Komentar dibawah mengenai artikel cara mengetahui ip address laptop/komputer orang lewat cmd. Jika ada pertanyaan bisa komentar di bawah ya. Terimakasih

Posting Komentar untuk "Cara Mengetahui IP Laptop/Komputer Lain Menggunakan CMD"